Harry si badak terbang pulang
Pada tahun 2015, Harapan (“Harry”) si badak Sumatra terbang bersama Cathay Pacific dari Amerika Serikat ke rumah leluhurnya di Indonesia. Badak ini menempuh perjalanan sejauh 16.000 kilometer dari Kebun Binatang Cincinnati ke Sumatran Rhino Sanctuary (Suaka Badak Sumatra) untuk menjadi bagian dari program pembiakan yang diharapkan dapat menyelamatkan spesiesnya dari kepunahan.
Badak Sumatera sangat terancam punah –hanya dengan 80 ekor yang tersisa di alam liar. Dulunya bebas menjelajah di seluruh kawasan Asia Tenggara, hewan ini sekarang hanya dapat ditemukan di pulau Sumatra dan Kalimantan. Beberapa hewan terakhir ini terus terancam dengan rusaknya habitat mereka, dan para pemburu gelap yang mencari tanduk mereka, yang bernilai dalam obat-obatan tradisional Tiongkok serta sebagai ornamen dan trofi.
Setelah menghabiskan delapan tahun pertama hidupnya di kebun binatang Amerika, Harry sekarang menghabiskan waktunya dengan makan spesies tanaman asli dan mandi lumpur di area hutan terbuka sebesar 12 lapangan sepakbola. Perjalanan panjang ini memang sepadan, tetapi tidak mudah!
Bepergian penuh gaya ala badak
- T: Apakah badak memerlukan paspor?
J: Tidak, tetapi kebun binatang tersebut harus mengisi berkas dokumen karena ketatnya peraturan perjalanan Indonesia dan Amerika, dan hewan tersehut harus menjalani pemeriksaan medis untuk memastikannya sehat untuk melakukan perjalanan. - T: Seberapa awal Harry harus check-in?
J: Sebagian besar penumpang harus melakukan check-in 1-2 jam sebelum penerbangan mereka dijadwalkan untuk berangkat. Namun Harry harus tiba beberapa jam sebelumnya untuk memastikan ia sudah tenang dan merasa nyaman dalam kandang khususnya. Selain itu, Harry telah dilatih untuk berjalan menuju kandangnya sendiri. - T: Berapa kilogram jatah bagasinya?
J: Tanpa tas! Hanya Harry sendiri, dengan berat badan lebih dari 800 kilogram...oh, dan penjaganya, yang menemaninya selama perjalanan. - T: Apa yang ada pada menu dalam penerbangan?
J: Mi ayam atau nasi daging sapi? Bukan untuk Harry – dia itu vegetarian! Makanan dalam pesawat untuknya terdiri dari buah-buahan, daun, dan ranting. - T: Apakah ada hiburan dalam penerbangan?
J: Harry transit selama 53 jam, dari pintu ke pintu! Begitu tiba, Harrylah yang menjadi hiburannya karena wartawan berbondong-bondong memotret dirinya sebagai harapan baru spesiesnya.
Saksikan video perjalanan perjalanan Harry selama 53 jam menuju rumah barunya.